Fasilitas

Kegiatan pendidikan dan penelitian didukung oleh fasilitas ruang perkuliahan, perpustakaan, serta on campus lab (Laboratorium Manajemen dan konservasi hutan, Laboratorium Silvikultur dan Teknologi Hasil Hutan, Laboratorium Komputer, Laboratorium Pemuliaan Tanaman, dan Laboratorium Keteknikan), yang dilengkapi pula dengan jaringan internet (wi-fi) serta perangkat dan peraga audio visual.
Prodi Kehutanan UNRAM juga menggunakan dan memanfaatkan laboratorium lapang berupa Hutan Pendidikan Senaru yang berada di bawah pengelolaan Universitas Mataram, serta beberapa laboratorium lapang yang tersedia sebagai bentuk kerjasama dengan lembaga di luar Universitas Mataram, seperti: Wanariset Rarung, Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR), Areal Reklamasi PT. Newmont (PT. Amman Mineral International), dan lokasi HKM di Pulau lombok.